More

    Musim Hujan Tiba, Saatnya Mama Jaga Imunitas Keluarga dengan Herbal Tradisional

    on

    |

    views

    and

    comments

    Musim hujan telah datang, membawa tantangan kesehatan seperti menurunnya daya tahan tubuh dan gejala masuk angin. Ini saatnya mama menjaga imunitas keluarga dengan vitaman.

    Dalam kondisi ini, menjaga imunitas tubuh menjadi kunci agar tetap bugar menjalani aktivitas sehari-hari. Menariknya, solusi untuk menjaga kesehatan selama musim hujan tidak hanya datang dari pengobatan modern, tetapi juga dari kearifan tradisional yang telah digunakan selama berabad-abad.

    Salah satu cara efektif dan aman untuk meningkatkan daya tahan tubuh adalah dengan memanfaatkan rempah-rempah lokal seperti jahe merah, madu, kurma, dan tanaman herbal lainnya. Kombinasi bahan alami ini tidak hanya memberikan kehangatan tetapi juga kaya akan senyawa yang mendukung kesehatan tubuh.

    Indonesia, yang dikenal kaya akan tradisi pengobatan herbal, memiliki jahe merah sebagai salah satu andalan untuk mengatasi masuk angin, kedinginan, atau sekadar menjaga stamina. Jahe merah, yang lebih pedas dan aromatik dibanding jahe biasa, mengandung gingerol dan shogaol yang membantu menghangatkan tubuh, melancarkan peredaran darah, dan meningkatkan imunitas.

    Produk berbasis herbal seperti Bejo Jahe Merah mengombinasikan jahe merah dengan bahan tradisional lainnya seperti adas, daun mint, cabe jawa, madu, dan ekstrak kurma. Formula ini dirancang untuk memberikan manfaat maksimal, terutama di musim hujan.

    Manfaat Kesehatan yang Teruji

    Dr. Elizabeth Angelina, Medical Doctor dari PT Bintang Toedjoe, menjelaskan keunggulan jahe merah sebagai kearifan tradisional yang telah terbukti secara ilmiah.

    “Jahe merah efektif mengurangi inflamasi dan meningkatkan daya tahan tubuh. Ketika dikombinasikan dengan madu, kurma, dan herbal lain, manfaatnya menjadi lebih optimal. Solusi ini sangat membantu menjaga imunitas selama musim hujan dan meredakan gejala masuk angin,” ujar Dr. Elizabeth.

    Tidak hanya jahe merah, bahan lain dalam Bejo Jahe Merah juga memiliki manfaat spesifik:

    Adas: Membantu mengatasi gangguan pencernaan yang sering terjadi saat musim hujan.
    Daun Mint: Memberikan sensasi segar sekaligus meredakan pilek dan flu.
    Cabe Jawa: Kaya antioksidan untuk melawan radikal bebas.
    Madu dan Kurma: Sebagai pemanis alami yang menambah energi dan meningkatkan kandungan antioksidan.

    Share this
    Tags

    Must-read

    Ingin Anak Tumbuh Menjadi Anak Aktif dan Kreatif? Berikan Stimulasi yang Optimal dan Asupan Gizi yang Tepat!

    Gizi dan stimulasi merupakan dua hal terpenting untuk tumbuh kembang si kecil. Gizi berperan sebagai dukungan dari dalam. Orang tua harus memastikan kebutuhan gizi...

    MY BABY Kembali Gelar Gerakan Indonesia Berantas Nyamuk

    Memperingati Hari Demam Berdarah Nasional yang jatuh pada 22 April, MY BABY, merek perawatan bayi dan anak kembali menggelar kampanye Gerakan Indonesia Berantas Nyamuk...

    NICU Family Gathering dari Eka Hospital Family & Grand Family

    NICU atau Neonatal Intensive Care Unit adalah ruang perawatan intensif di rumah sakit yang disediakan khusus untuk bayi baru lahir dengan gangguan kesehatan. Salah...
    spot_img

    Recent articles

    More like this

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here